Sabtu, 25 Juni 2011

Obrolan dan Becandaan GAK PENTING....

Gue mulai marah dan gue mulai gak kekontrol emosi jika ada orang yang gue bilang jelas-jelas gak usah dibahas masih jg dibahas lagi, gue pengen banget teriak ditelinganya sekeras-kerasnya "lo tuli atau lo bolot gak sih".

Sebenarnya masalah yang dibahas adalah masalah yang gak penting tapi lama-lama dibahas dan diejek terus mengenai masalah itu,emosi gue lama-lama gak bisa nahan juga gue manusia normal yang msh pny hati loh "hallo lo pikir gue binatang yang gak pernah mikir gitu"

Malming yang bikin bete,kesel,emosi plus marah pokoknya campur aduk dan buat lo "tolong koreksi diri lo dulu br komentarin gue,INGAT itu" :(

Jumat, 24 Juni 2011

Kapan Menikahnya???

Entah kenapa gue agak sensitif dgn pertanyaan di atas "kapan menikah" aaarrrrrgggghhhhh...knp selalu yg ditanya hrs pertanyaan itu :(

Gue sadar kok malah msh normal 100%, gue pengen Menikah secepatnya *digarisbawahi dan diBold ya SECEPATNYA* tapi semua balik lagi kepada Allah yang Maha Segalanya, Allah Maha Tahu kapan yg tepat kita harus menikah karena Allah Maha Mengetahui Yang paling Baik buat hambanya.

Dalam hati gue sebenarnya klo liat teman yang sudah menikah itu iri karena dia udah terlihat lebih bahagia dari sudut pandang gue tapi gak tau ya dia bahagia atau gak. Tapi di hati kecil gue yang paling dalam malah berkata "mungkin Allah punya rencana lain buat gue yang lebih baik"

Tapi gue masih sebel klo udah disinggung kapan menikah :( *kalo lagi kesel kadang gue jawab dalam hati emang jodoh gue lo atur gitu tp klo lagi bener kadang pertanyaan itu doa buat gue hehehehe....آمِيْن يَا رَبَّ الْعَالَمِيْنَ ya Allah banyak yang doain gue untuk segera menikah ^__^*

Ya Allah doaku untuk tulang rusuk yang Engkau simpan dan belum Engkau berikan kepadaku, smoga dia adalah jodoh terbaik dan paling terbaik yang Engkau pilih buatku, smoga dia adalah imam dalam segala hal buatku, semoga dia sayang,cinta dan pengertian kepadaku dan smoga Engkau berikan kepadaku jodohku pada waktu yang paling tepat sehingga semua akan indah pada waktunya...آمِيْن يَا رَبَّ الْعَالَمِيْنَ ^__^


NB : bagi yang membaca blog ini sebelum menanyakan pertanyaan kapan menikah ke gue harap lo baca lagi deh posting ini yak hehehe....*mulai kesel*

Rabu, 22 Juni 2011

Pengen Banget ke Rumah Allah......

 Rumahnya Allah ^_^


Di saat hati ini mulai merasa sendiri, disaat air mata ini mulai mengalir dengan sendirinya, entah kenapa juga ya gue paling banget tenang disaat gue memakai yang namanya mukena terus menghadap Allah walaupun gue hanya duduk diam menghadap kiblat seakan-akan hati ini tentram banget....malah kadang malas untuk beranjak dari hadapanmu ya Allah....

Awalnya malah iseng liat foto-foto baitullah dari fb teman yang pergi umroh kemarin, disana terlihat indahnya masjidil haram, megahnya kabbah dan serasa nikmatnya berada di sana...ya Allah kapankah impian itu terlaksana....aminnnn ya robbal alamin...


 "suasana dalam Masjid Nabawy"

Tetapi kayaknya memang menunggu lama dech secara bokap gue aj yang mau berangkat tahun ini gak jadi berangkat karena gak dapat kloter pergi (aduhh gmn ya padahal udah mau nitip doa ke bokap hehehe) tapi mungkin memang panggilan Allah itu tergantung rencanaNYA, smoga bisa pergi ke rumah Allah sebelum ajal menjemput....aminnn...^__^

Senin, 20 Juni 2011

Hadapi dengan Senyuman....





Disaat gue mulai merasa bosan dengan keadaan diri gue, atau gue mulai lelah untuk berjalan menjalani smuanya hanya ada satu lagu yang mungkin bisa membuat gue mulai berpikir untuk tidak berhenti di satu tempat dan harus mulai bergerak pindah jangan sampai hanya diam....dan semua memang harus dihadapi dengan senyuman seperti lagu dewa ini yang mungkin bisa membuat lo berpikir kembali dengan apa yang telah terjadi ...... mulailah ^__^



hadapi dengan senyuman
semua yang terjadi biar terjadi
hadapi dengan tenang jiwa
semua kan baik-baik saja

bila ketetapan Tuhan
sudah ditetapkan, tetaplah sudah
tak ada yang bisa merubah
dan takkan bisa berubah

relakanlah saja ini
bahwa semua yang terbaik
terbaik untuk kita semua
menyerahlah untuk menang



Kamis, 16 Juni 2011

Foto Prewedding, hmmmmm.....???

Awalnya cuma niat bantu aja sieh, karena teman lagi nyari photographer yang bagus tapi murah dan kebetulan lagi gue tuh punya kenalan photographer yang dibilang gak jelek2 amat hasil jepretannya hehehehe...

Walhasil dech gue rekomendasiin nieh teman photographer gue ke sahabat gue ini, sahabat gue ini pengen pake photographernya buat foto prewedding euy....*dalam hati seru kali ya punya konsep foto prewedding unik hehehe*.

Dan Ternyata gue pikir hanya untuk mengenalkan saja sahabat gue dengan photographernya ya tapi ternyata gue pun harus pintar menawar harganya ahayy....dapat harga murah mulai lah bingung fotonya tema apa *aduhhh kenapa juga gue yang tergelitik untuk mencari tema ya :P* dalam hati lumayan buat referensi nanti klo mau foto prewedding tingggal jepret hahahaha...

Mulailah buka2 website tema foto prewedding, hasilnya gila ribuan bahkan ratusan hasil jepretan foto yang bagus-bagus banget ampe bingung mau ambil tema yang mana ckckckckck....

Tetapi diantara ratusan bahkan ribuan itu, sedikit yang menurut gue menarik seperti ini :















Jadi diantara foto-foto tadi bakalan gue ambil gak ya jadi salah satu tema foto prewedding sahabat gue atau foto prewedding gue sendiri ya hehehehe ^___*

Senin, 13 Juni 2011

Dua Puluh Delapan....


Tepatnya kemarin adalah hari kelahiran gue, gak terasa sudah dua puluh delapan tahun , smua udah dijalanin dari mulai merangkak, berdiri dan jatuh terpuruk menjalani hidup sudah hampir smua gue jalanin.

Tahun 2011 ini sudah berjalan hampir setengah tahun dan gue merasakan begitu beratnya menjalani tahun ini dari mulai pekerjaan, diri sendiri ampe yang hampir-hampir gak pernah terpikirkan bisa terjadi.

Ya Allah terima kasih atas segala kekuatan yang Engkau  berikan kepada ku untuk menjalankan segala macam rintangan, cobaan yang menerpa terkadang lemah, terpuruk tetapi aku masih bisa berusaha untuk berdiri tegak di atas kedua kaki ini. Doaku ya Allah Mudahkanlah segala urusan ku baik urusan dunia dan urusan akhirat sehingga aku bisa membahagiakan kedua orang tuaku terutama ayahku.

Ya Allah bantu aku untuk tidak pernah mengeluh dan berusaha ikhlas dan sabar menghadapi smuanya karena aku  yakin Engkau Maha Mengetahui yang Paling Terbaik untuk Diriku.

dan Doa yang paling terpenting dalam usia ku ini, Ya Allah bantu aku untuk mengampuni orang-orang yang telah berbuat jahat kepadaku karena hatiku memang bukan sebuah berlian yang berkilau tetapi hati seorang hamba yang jika disakiti dia akan mendendam dan berbekas, pintaku ya allah bantu aku membuat segala dendam yang telah dibuat oleh merekadalam hatiku perlahan-lahan untuk sedikit berkurang sampai tidak berbekas. Amin.

* Dua Puluh Delapan Tahun bukanlah suatu angka yang muda karena angka tersebut terdiri dari angka-angka yang melibatkan kesatuan angka so jangan  biarkan dua puluh delapan itu berlalu begitu saja ^__^ *

Rabu, 01 Juni 2011

Pernikahan adalah Sekolah

Email seorang teman yang membuat gue untuk berpikir jernih mengenai langkah-langkah menuju suatu pernikahan hmm....ternyata suatu pernikahan itu adalah sekolah, kenapa bisa disebut sekolah inilah jawabannya dari pertanyaan itu....



Pernikahan adalah seperti Sekolah Cinta

Bertahun-tahun yang lalu, saya berdoa kepada Tuhan untuk memberikan saya pasangan, "Engkau tidak memiliki pasangan karena engkau tidak memintanya", Tuhan menjawab.

Tidak hanya saya meminta kepada Tuhan,seraya menjelaskan kriteria pasangan yang saya inginkan. Saya menginginkan pasangan yang baik hati,lembut, mudah mengampuni, hangat, jujur, penuh dengan damai dan sukacita, murah hati, penuh pengertian, pintar, humoris, penuhperhatian.. Saya bahkan memberikan kriteria pasangan tersebut secara fisik yang selama ini saya impikan.

Sejalan dengan berlalunya waktu,saya menambahkan daftar kriteria yang saya inginkan dalam pasangan saya. Suatu malam, dalam doa, Tuhan berkata dalam hati saya, "HambaKu, Aku tidak dapat memberikan apa yang engkau inginkan."

Saya bertanya, "Mengapa Tuhan?" dan Ia! menjawab, "Karena Aku adalah Tuhan dan Aku adalah Adil. Aku adalah Kebenaran dan segala yang Aku lakukan adalah benar."

Aku bertanya lagi, "Tuhan, aku tidak mengerti mengapa aku tidak dapat memperoleh apa yang aku pinta dariMu?"

Jawab Tuhan, "Aku akan menjelaskan kepadamu. Adalah suatu ketidakadilan dan ketidakbenaran bagiKu untuk memenuhi keinginanmu karena Aku tidak dapat memberikan sesuatu yang bukan seperti engkau. Tidaklah adil bagiKu untukmemberikan seseorang yang penuh dengan cinta dan kasih kepadamu jika terkadang engkau masih kasar; atau memberikan seseorang yang pemurah tetapi engkau masih kejam; atau seseorang yang mudah mengampuni, tetapi engkau sendiri masih suka menyimpan dendam; seseorang yang sensitif, namun engkau sendiri tidak..."

Kemudian Ia berkata kepada saya, "Adalah lebih baik jika Aku memberikan kepadamu seseorang yang Aku tahu dapat menumbuhkan segala kualitas yang engkau cari selama ini daripada membuat engkau membuang waktu mencari seseorang yang sudah mempunyai semua itu. Pasanganmu akan berasal dari tulangmu dan dagingmu, dan engkau akan melihat dirimu sendiri di dalam dirinya dan kalian berdua akan menjadi satu. Pernikahan adalah seperti sekolah, suatu pendidikan jangka panjang. Pernikahan adalah tempat dimana engkau dan pasanganmu akan saling menyesuaikan diri dan tidak hanya bertujuan untuk menyenangkan hati satu sama lain, tetapi untuk menjadikan kalian manusia yang lebih baik, dan membuat suatu kerjasama yang solid.
Aku tidak memberikan pasangan yang sempurna karena engkau tidak sempurna. Aku memberikanmu seseorang yang dapat bertumbuh bersamamu".
Kadang Alloh SWT tidak memberi apa yang kita harapkan, tapi Ia memberi apa yang kita perlukan...
Kadang kita sedih..kecewa..terluka..dan protes pada Alloh.
Tapi diatas segalanya...Ia sedang merajut yang terbaik dalam kehidupan kita...
 

Ini untuk : yang baru saja menikah, yang sudah menikah, yang akan menikah dan yang sedang mencari, khususnya yang sedang mencari

J I K A........

Jika kamu memancing ikan.......

Setelah ikan itu terikat di mata kail, hendaklah kamu mengambil
Ikan itu.....
Janganlah sesekali kamu lepaskan ia semula ke dalam air begitu saja....
Karena ia akan sakit oleh karena bisanya ketajaman mata kailmu dan mungkin ia akan menderita selagi ia masih hidup.

Begitulah juga setelah kamu memberi banyak pengharapan kepada seseorang... ..
Setelah ia mulai menyayangimu hendaklah kamu menjaga hatinya.....
Janganlah sesekali kamu meninggalkannya begitu saja......
Karena ia akan terluka oleh kenangan bersamamu dan mungkin tidak dapat melupakan segalanya selagi dia mengingat..... ..

Jika kamu menadah air biarlah berpada, jangan terlalu mengharap pada
takungannya dan janganlah menganggap ia begitu teguh......cukuplah sekadar keperluanmu. ......
Apabila sekali ia retak......tentu sukar untuk kamu menambalnya semula......
Akhirnya ia dibuang..... .
Sedangkan jika kamu coba memperbaikinya mungkin ia masih dapat dipergunakan lagi.....

Begitu juga jika kamu
memiliki seseorang, terimalah seadanya.... .
Janganlah kamu terlalu mengaguminya dan janganlah kamu menganggapnya Begitu istimewa.... .
Anggaplah ia manusia biasa.
Apabila sekali ia melakukan kesilapan bukan mudah bagi kamu untuk
menerimanya. ....akhirnya kamu kecewa dan meninggalkannya.
Sedangkan jika kamu memaafkannya boleh jadi hubungan kamu akan terus
Hingga ke akhirnya.... .

Jika kamu telah memiliki sepinggan nasi.....yang pasti baik untuk dirimu.
Mengenyangkan. Berkhasiat.
Mengapa kamu berlengah, coba mencari makanan yang lain...
Terlalu ingin mengejar kelezatan.
Kelak, nasi itu akan basi dan kamu tidak boleh memakannya. kamu akan
menyesal.

Begitu juga jika kamu telah bertemu dengan seorang insan...yang membawa kebaikan kepada dirimu. Menyayangimu. Mengasihimu. Mengapa kamu berlengah, coba bandingkannya dengan yang lain.
Jangan terlalu mengejar kesempurnaan.